Sebagai orang pasti pernah melakukan prokrastinasi karena tak selamanya manusia berada di mode ‘semangat’. Lantas seberapa seringnya Sobat Glamours melakukan prokrastinasi?
Apa itu prokrastinasi?
Prokrastinasi adalah perilaku ketika seseorang menunda-nunda pekerjaan sampai mendekati atau bahkan melewati masa tenggang/deadline. Orang dengan prokrastinasi akan mendahulukan kegiatan-kegiatan sepele dan mengesampingkan pekerjaan yang wajib dan penting.
Terdapat dua tipe prokrastinasi, yaitu:
Pasif
“Aduh ribet banget ini tugasnya… kerjain nanti aja ajah!”
Menunda pekerjaan karena merasa sulit melakukannya atau karena sulit mengambil keputusan tentang pekerjaan apa yang akan dilakukan terlebih dahulu.
Aktif
“Gue tuh kalo ngerjain tugas pas deket deadline, ide-ide gue meluncur deras kayak air mancur!”
Menunda pekerjaan karena merasa bahwa mereka lebih termotivasi atau terinspirasi ketika mengerjakan hal mendekati deadline.
Contoh orang yang melakukan prokrastinasi
“Tugasnya dikumpulin seminggu lagi? Kerjain nanti aja, ah!”
Orang tersebut merasa bahwa waktu yang tersedia untuk mengerjakan tugasnya masih banyak, jadi tidak perlu dikerjakan segera.
“Gue kalo ngerjain tugas sesuatu harus fokus banget, jadi kalo gue ngerjain sekarang nanti hasilnya gak maksimal.”
Ia beranggapan bahwa ketika akan melakukan sesuatu, mereka harus berada dalam keadaan dan pikiran yang benar-benar siap.
“Ideku seringnya muncul kalau malam. Jadi aku ngerjainnya nanti malem aja!”
Orang tersebut merasa bahwa mereka akan lebih termotivasi jika mengerjakan tugasnya pada waktu tertentu.
“Ah, tugas ini mah gampang. Ngerjainnya satu jam sebelum deadline aja lah!”
Ia menganggap bahwa pekerjaannya dapat diselesaikan hanya dalam waktu sebentar.
Cara mengatasi prokrastinasi
Pertama, ketika kamu merasa pekerjaanmu terlalu banyak dan kamu bingung harus mulai mengerjakan yang mana terlebih dahulu, catatlah tugas-tugasmu dan tuliskan kapan kamu mesti mengerjakan dan kapan harus menyelesaikannya.
Kedua, ketika kamu mulai merasa ingin menunda pekerjaan, berusahalah untuk mengerjakannya. Jika terasa sulit, lakukan sedikit demi sedikit. Jika kamu selalu berusaha melawan prokrastinasimu, akan lebih mudah bagimu untuk memanfaatkan waktu dengan maksimal.
Ketiga, melawan prokrastinasi tentunya bukan hal yang muda. Maka jika kamu berhasil, berikanlah reward/penghargaan untuk dirimu, misalnya dengan melakukan kegiatan yang kamu sukai. Tentunya dengan hati yang tenang karena semua tugasmu telah diselesaikan dengan baik dan tepat waktu!
Sumber: Lingkar Psikologi
Editor: Yusham
1 reply ›