Apakah anda sudah memiliki resolusi untuk tahun ini? Bila belum, cara ini dapat membantu Anda menetapkan dan mewujudkan resolusi anda, sehingga tak berakhir sebagai wacana. Smart Goals adalah sarana menetapkan pencapaian dan evaluasi keberhasilan dalam lima Langkah. Gunakan SMART Goals untuk menjalani resolusi Anda, dengan cara berikut:
Spesific
Persempit resolusi anda menjadi lebih spesifik. Putuskan apa yang anda inginkan dan apa yang ingin anda capai. Baik jangka panjang maupun jangka pendek, kebanyakan orang mulai dengan gambaran umum tentang apa yang mereka inginkan, kemudian menetapkan target yang lebih spesifik dan terperinci tiap target yang ingin dicapai. Tanyakan pada diri sendiri, apa yang ingin anda capai. Setelah itu, buatkah target pencapaian yang spesifik dan terperinci.
Measurable
Anda dapat mengukur keberhasilan resolusi tersebut, buatlah tolak ukur untuk menentukan target pencapaian anda. Hal ini akan memudahkan untuk mengukur kemajuan anda dan mengetahui jika anda telah mencapai tujuan tersebut. Kriteria tersebut dapat dilakukan secara kuantitatif atau deskriptif. Misalnya, jika tujuan anda adalah menurunkan berat badan, anda mungkin bisa membuatnya secara kuantitatif dengan mengatakan anda ingin menurunkan berat badan sebanyak 15 kilogram dan secara deskriptif kurang lebih terdengar seperti “saya ingin bisa memakai kembali celana jeans yang saya beli 5 tahun lalu.
Attainable
Target berada dalam jangkauan anda dan realistis dengan kemampuan yang dimiliki. Anda harus memastikan bahwa tujuan yang telah anda tetapkan benar-benar dapat dicapai. Pertimbangkan hambatan dan rintangan yang mungkin terjadi, dan indentifikasi apakah anda mampu mengatasinya atau tidak. Tetapkan tujuan yang dapat anda capai, setelah anda mempertimbangkan tantanfan yang akan Anda hadapi dan tingkat komitmen yang bisa anda berikan. Sesuaikan tujuan dengan kemampuan anda.
Relevant
Masalah yang anda hadapi dapat dipecahkan dengan target yang anda pilih. Tanyakan pada diri anda apakah tujuan ini benar-benar akan memenuhi keinginan anda atau jika ada tujuan yang berbeda yang lebih penting bagi anda. Pertimbangkan tujuan-tujuan lain dan situasi yang anda hadapi, ini juga penting untuk mempertimbangkan bagaimana tujuan anda sesuai dengan rencana lain yang anda miliki dalam hidup.
Time- Bound
Ingat tenggat waktu target anda, dan berapa lama harus dipertahankan. Berarti tujuan anda harus memiliki batas waktu atau harus ada tanggal yang ditetapkan untuk penyelesaian. Mengatur waktu untuk tujuan anda akan membantu anda mengindentifikasi dan mempertahankan Tindakan spesifik yang perlu anda lakukan untuk mencapai tujuan tersebut. Buatlah patokan jika tujuan anda dalam jangka panjang. Hal ini dapat membantu anda mengukur kemajuan anda dan mengelolanya dengan baik. Fokus pada target jangka panjang dan tujuan jangka pendek. Bila anda tidak menetapkan batas waktu, tidak ada usaha dari diri sendiri untuk mencapai tujuan, seringkali membuat apa yang ditargetkan menjadi terlupakan begitu saja.
Categories: Love Life, Star Glam Info