Jarang orang mengetahui bagaimana awal mula terbentuknya Podcast, yang hingga saat ini hampir semua content creator termasuk anak-anak muda membuat podcast dengan beragam topik yang dibahas. Pertama kali podcast diciptakan oleh Ben Hammersley, yang merupakan seorang jurnalis kemudian kata Podcast dimuat dalam surat kabar The Guardian pada tahun 2004. Dia menuliskan artikel yang membahas mengenai podcast.
Selanjutnya di tahun yang sama, pada tahun 2004, Adam Curry adalah orang yang pertama kali meluncurkan podcast dengan judul “Daily Source Code”. Yang membahas tentang kehidupan seharinya-harinya dalam kegiatan podcast.
Lalu pada tahun 2005. Podcast dipopulerkan oleh perusahaan teknologi multinasional ternama yaitu Apple. Sekaligus memperkenalkan fitur terbarunya yaitu Ipod. Singkat cerita di Indonesia tersendiri Podcast masuk pada Tahun 2012. Dan sampai saat ini sudah menjadi trend sendiri, terutama di populerkan oleh Andriano Qalbi dengan Podcast Awal Minggu, Raditya dika dengan Podcastnya PORD, dan yang selalu menjadi perbicangan juga sering menjadi trending di YouTube Indonesia. Yaitu Deddy Corbuzier dengan podcast 5 4 3 2 1 Close the Door. Selain itu ada PODKESMAS yang saat ini sudah langsung di beli oleh Spotify, dan menjadi Podcast paling teratas di Indonesia, bahkan mencapai Asia.
Dengan trend podcast di indonesia tentu menjadi daya tarik sendiri, dan bagi anda yang ingin mencoba, sangat cocok untuk anda yang tidak ingin tampil secara visual, jadi apa yang anda tampilkan hanya berupa audio, hampir sama dengan penyiar radio, dimana kita hanya bisa mendengarkan suaranya saja. Karena tentu berbicara didepan kamera mempunyai cara tersendiri dibandingkan hanya direkam melalui audio dan pastinya akan jauh lebih simpel.
Jika anda ingin memulai podcast, mulai tentukan nama podcastnya, lalu jargon atau tagline dari podcast anda yang nantinya akan menjadi ciri khas, selanjutnya adalah menentukan topik yang dibahas, carilah topik yang anda sukai. Dan jangan lupa masukan dalam proses editing setelah semuanya sudah siap, anda bisa langsung Upload melalui aplikasi yang tersedia.
Sudah Siap Jadi Podcaster ? Selamat Mencoba.