Setiap kota pasti akan mempunyai keberagaman yang unik, bahkan terkesan aneh, mulai dari budaya, kuliner, serta yang berkaitan dengan sebuah kebijakan yaitu aturan. Tentu setiap pasal hukum pasti mempunyai alasan untuk dibuat. Jadi apa jadinya jika larangan-larangan ini di rasa aneh dan kira-kira apa alasannya ? kita simak pembahasan berikut ini.
Ayam-ayam Dilarang Menyeberang Jalan (Georgia, AS)
Warga Georgia, AS diwajibkan menjaga ayam-ayam mereka agar tidak menyeberang jalan. Karena menurut mereka ayam merupakan hewan yang suci, dan harus dijaga keselamatannya. Karena di khawatirkan jika berada di jalanan bisa tertabrak oleh para pengendara. Sebenarnya jika di pikir-pikir masih masuk akal, karena jika dibiarkan keliaran pun dan berada di jalan membahayakan juga para pengendara. Menurut Anda Bagaimana ?
Dilarang Membawa Ikan Salmon Dengan Terlihat Mencurigakan (Wales. Atau Inggris)
Di Negara Wales atau Inggris ternyata jika anda membawa ikan salmon dan dirasa mencurigakan anda akan ditangkap polisi dikarenakan anda dianggap sebagai pemancing ilegal, tentu aturan ini adalah untuk mewaspadai pencurian ikal, terutama pemancing ilegal yang belum mempunyai ijin dari pemerintah setempat. Mungkin hal ini menjadi bentuk kewaspadaan bagi polisi setempat agar ekosistem dari ikan salmon masih dapat terjaga, cukup masuk akal, menurut anda bagaimana?
Dilarang Cemberut Kecuali Di Pemakaman Atau Rumah Sakit (Milan, Italia)
Tepatnya di kota Milan, Italia, semua warganya wajib terus untuk tersenyum. Yang menjadi pertanyaannya mengapa harus dijadikan sebagai sebuah aturan atau hukum. Mungkin milan harus menjadi kota yang paling bahagia, walaupun memang agak sedikit memaksa, rasanya jika ada warga milan yang sedih harus sembunyi terlebih dahulu agar tidak ketahuan, menurut bagaimana dengan aturan ini, apakah aneh ?
Categories: Uncategorized