Dari kabar dan data terkait dampak Virus Covid-19 atau Corona rupanya semakin berkembang di Indonesia. Diumumkan Yurianto saat konferensi persi di Jakarta yang disiarkan langsung, Senin (23/3), jumlah pasien positif terinfeksi Virus Corona kembali bertambah menjadi 579 kasus.
Dalam hal ini pemerintah mengambil langkah untuk mencegah penyebaran virus ini berkembang lebih pesat di Tanah Air, salah satunya melakukan langkah yaitu dengan diberlakukannya social distancing atau menjaga arak sosial dari wabah Corona.
Dilansir dari Liputan6.com, Jokowi meminta semua pihak betul-betul disiplin terhadap kebijakan social distancing. Pemerintah sendiri telah mengeluarkan kebijakan belajar, bekerja, dan beribadah dari rumah untuk menekan penyebaran Corona. Ia mengungkapkan alasan melarang melakukan lockdown atau karantina wilayah dam mencegah penyebaran Virus Corona. Menurutnya, setiap negara memiliki karakter dan budaya yang berbeda-beda.
Ia mengaku telah melakukan kalkulasi dan analisa yang matang terhadap negara-negara yang melakukan lockdown. Hasilnya, Jokowi menilai menjaga jarak antarmanusia adalah kebijakan yang paling pas di Indonesia.
“Kebijakannya seperti apa semua dari Kemenlu dari Dubes yang ada terus kita pantau setiap hari. Jadi yang paling pas di negara kita physical distancing menjaga jarak aman,” jelas dia saat memberikan pegarahan kepada gubernur se-Inodnesia melalui video conference, Selasa (24/3/2020).
Namun, menghabiskan waktu di rumah tentu terasa membosankan. Ada banyak hal yang bisa dilakukan saat social distancing dari wabah Corona, yang tak hanya duduk di sofa sepanjang hari.
Nah, berikut kami beri 5 kegiatan asyik yang bisa kamu lakukan selama di rumah.
Agar lebih produktif, cobalah membuat konten untuk menyalurkan karyamu
Semua orang pasti meiliki bakatnya masing-masing. Nah, apakah kamu punya baat terpendam? Misalnya punya bakan menyanyi dengan suara bagus, jago bermain musik, menggambar, menulis, atau gemar membuat ulasan tentang suatu produk? Ini saatnya kamu menyalurkan bakatmu dalam sebuah wadah. Baik itu di kanal YouTube pribadi, Instagram TV, blog atau media sosial lainnya.
Jika sudah terealisasikan jangan lupa untuk membagikan karyamu kepada teman-teman. Dengan begitu, kamu juga bisa jadi lebih produktif dan kreatif. Eh, siapa tahu jika nanti misalnya dari medium itulah, kamu bisa memperoleh pendapatan? Siapa tahu kan? Coba aja, deh!
Menonton film atau serial favoritmu
Mumpung kamu punya banyak waktu luang bertemu kasur tercinta setiap saat, coba tonton film tebaru atau serial favoritmu. Hal ini bisa menyingkirkan kejenuhan kamu saat di rumah. Biar tambah asyik, jangan lupa siapkan juga makanan ringan dan minuman kesukaanmu, ya!
Cari pekerjaan paruh waktu, supaya digit saldo di rekeningmu terus bertambah
Saat ini banyak orang mulai tesadar bahwa fungsi ‘kantor’ sebetulnya tidak butuh-butuh amat selama ada jaringan internet yang stabil. Beberapa pekerjaan bisa dikerjakan secara daring. Tentu saja ini tak berlaku bagi semua jenis pekerjaan.
Namun, sebenarnya ada jenis pekerjaan daring paling menguntungkan yang bisa kamu coba di rumah.Contohnya seperti penulis paruh waktu, apalagi zaman sekarang semuanya serba internet. Hampir setiap lembaga atau perusahaan memiliki website. Kalau tidak ada penulis jadi siapa yang akan mengisi website-nya?
Tak hanya menjadi penulis paruh waktu saja, ada juga sejumlah pekerjaan yang bisa dikerjaan secara daring di ataranya; Manajer Sosial Media, Data Entry, Web Developer dan masih banyak lagi. Jadi tak ada salahnya Sobat Glamours untuk mencoba dan mencari pekerjaan paruh waktu selama social distancing.
Membersihkan barang atau rumah
Barangkali hal ini terdengar tidak terlalu penting dan membuat kamu malas. Eits! Tapi jangan salah, lho! menurut penelitian yang dilakukan ilmuan di Universitas Hardvard, Amerika Serikat, kegiatan membereskan barang pribadi maupun rumah bisa disebut sebagai proses pembelajaran. Dengan kegiatan ini kamu bisa belajar keterampilan motorik, kemampuan mengorganisasi, dan melatih tanggung jawab.
Kamu bisa mulai membereskan barang dan rumah dari hal yang paling mudah dibersihkan dan sering digunakan, misalnya lemari pakaian. Kamu bisa mencoba menyusun pakaian-pakaianmu dengan kategori atau membereskannya dengan metode KonMari ala Marie Kondo. Nah, apabila sehari-hari biasanya kamu disibukkan dengan bekerja atau belajar, ini saat yang tepat untuk bisa memulai merapikan barang-barangmu.
Membaca buku
Karena kesibukan dan hal lainnya, barangkali kamu sudah jarang melakukan hal yang satu ini, ya, membaca buku, ayo ngaku? Maka dari itu untuk mengisi waktu luang saat kamu berada di rumah, membaca buku favorit atau buku elektronik bisa menjadi pilihan, misalnya membaca novel, esai, jurnal ilmiah dan bacaan lainnya. Membaca buku akan membuka wawasan kita lebih luas, sehingga sangat dianjurkan membaca buku saat berada di rumah. Kenapa? Agar otak tidak tumpul hehe.
Hidup sehat dengan melakukan olah raga
Menghabiskan waktu dan bekerja di rumah bukan hal yang mudah, memang, apalagi jika kita kurang membiasakan hidup sehat, seperti olah raga teratur. Bawaannya pengen rebahan atau tidur mulu, ya?
Saat berada di rumah hal terakhir yang disebut memang sudah menjadi kebiasaan, namun kebiasaan itu mesti diubah. Kita harus menjalani pola hidup sehat, agar nanti masa isolasi berakhir, tubuh tetap sehat dan bugar.
Selain mengkonsumsi makanan yang sehat seperi buah dan sayur, hidup sehat juga mesti dibarengi dengan olah raga. Cobalah mulai dari melatih peregangan, lari-lari kecil untuk melatih pernapasan, setelah olah raga, tentunya asupan gizi harus juga sehat, makan teratur harus tetap terjaga.
Redaksi
Categories: Health