Oleh : Renov
Salah satu kemampuan yang sangat esensial dimiliki oleh manusia adalah disiplin diri. Banyak yang sukses mencobanya, tetapi tidak sedikit yang gagal.
Kurangnya disiplin diri biasanya berawal dari kebiasaan hidup yang kurang sehat. Siapa yang menyangka jika asupan makanan yang kurang bernutrisi, kurang tidur serta kurang bergerak merupakan hal yang dapat memicu kurangnya disiplin.
Kebiasaan buruk ini karena sudah menjadi suatu kebiasaan sehingga kita pun tidak menyadari saat melakukannya.
Lalu apa yang dapat kita lakukan agar kita bisa disiplin. Berikut adalah 5 cara agar kita bisa disiplin.
- Mengetahui mengapa kita melakukan kegiatan itu.
Dengan mengetahui motif di balik apa yang harus kita lakukan, akan memunculkan motivasi yang bisa berasal dari dalam diri sendiri (intrinsic motivation) dan bisa juga berasal dari luar (extrinsic motivation)
Kemudian tanyakan juga apa yang terjadi jika kita tidak melakukannya.
Misal alasan kita mengerjakan tugas kuliah adalah supaya kita mengerti mengenai materi yang terkait. Jika kita mengerti, kita tidak akan menemui kesulitan ketika ujian nanti. Jika ujian materi itu dapat dilalui dengan baik, bonusnya adalah nilai ujian yang bagus.
- Permudah cara mengerjakannya.
Dengan membagi tugas yang besar ke dalam tugas yang lebih kecil atau durasi yang lebih pendek, akan memberikan signal kepada otak jika tugas ini mudah.
Misal dengan tugas kuliah tadi, coba kerjakan 10 menit sesudah makan misalnya. Dalam sehari dengan pola makan sebanyak tiga kali, kita sudah dapat mengerjakan selama 30 menit.
- Lakukan setahap demi setahap.
Alasan lain kita tidak disiplin adalah karena kita menganggap tugas yang akan kita kerjakan berat, tidak menyenangkan sehingga kita tidak nyaman mengerjakannya.
Sehingga yang ada kita akan beralih pada tugas yang mudah, dan menyenangkan.
Tidak jarang kita malah memilih main game dibandingkan harus mengerjakan tugas itu.
Kerjakan setahap demi setahap diikuti dengan misalnya musik favorit kita, atau bisa juga mencari teman belajar yang menyenangkan.
Seusai kita mengerjakan ini, katakan pada diri kita bahwa kita sudah sukses keluar dari zona nyaman.
Hal ini dapat meningkatkan kepercayaan diri kita untuk mengerjakan tugas berikutnya.
- Pasang timer.
Ketika kita memasang timer, kita akan cenderung untuk menyelesaikan pekerjaan itu. Kita mempunyai tendensi “untuk segera kabur dari tugas itu” atau dengan kata lain menyelesaikannya secepat mungkin.
- Lakukan terus menerus.
Kebiasaan muncul dari aksi/tindakan kita yang berulang.
Sangatlah wajar jika ada di satu waktu kita tidak melakukannya. Hal ini tidak menunjukan kalau kita tidak disiplin. Kita hanya perlu untuk mengulangnya kembali. Mulai dari tahap awal dan bentuk lagi kebiasaan ini.
Penulis: Renov
Seorang dengan kecintaan terhadap topik yang berhubungan dengan hubungan antar manusia dan pengembangan diri. Artikel lainnya dapat kalian kunjungi di blognya, https://renovrainbow.com
Categories: Work