Tanaman Hias Janda Bolong atau Monstera Harganya Tembus Ratusan Juta? Yuk, Kenali Lebih Jauh Tanaman Ini dan Cara Merawatnya

shutterstock.com

Belakangan ini tanaman hias Janda Bolong atau monstera dijual dengan harga tinggi. Tanaman hias yang termasuk ke dalam Familia Aracae ini memiliki harga jual hingga ratusan juta rupiah.

Dulunya tanaman ini hanya tanaman yang terletak di pinggir jalan. Siapa yang dapat menyangka bahwa saat ini menjadi populer. Banyak orang dari berbagai kalangan yang tertarik untuk menjadikannya sebagai hiasan rumah.

Daun yang dimilikinya cenderung dominan bolong. Selain itu, terdapat nilai estetika pada daun membuat tampilan menjadi elegan dan mewah.

Asal muasal

Monstera adalah jenis tanaman hias yang berasal dari seluk-beluk hutan rimba benua Amerika Selatan, terutama Guatemala dan Meksiko. Tanaman ini merupakan bagian dari tumbuhan talas-talasan (araceae) dan masih satu keturunan dengan philodendron.

Nama monstera sendiri datang dari bahasa Latin Monstera deliciosa, yang berarti besar atau abnormal. Penamaan ini disebabkan oleh ukuran dan bentuk daunnya yang tidak biasa.

Daun tanaman hias ini besar dan lebar. Jenisnya mudah dibedakan dari pola robekan pada daun, membuat tanaman asal Amerika Selatan ini lebih cantik dan menarik.

Di Indonesia, salah satu jenis monstera dikenal sebagai Janda Bolong, sementara di Amerika, tanamannya lebih sering disebut sebagai swiss cheese plant.

The Spruce / Cara Cormack

Apapun panggilannya, pamor tanaman raksasa ini sedang memuncak. Kebanyakan orang memanfaatkannya sebagai ornamen dekorasi rumah, terutama untuk hunian berkonsep modern, minimalis, atau Skandinavia.

Seperti dikutip dari The Sill, ada dua spesies monstera yang dibudidayakan menjadi tanaman hias yaitu monstera deliciosa dan monstera adansonii. Monstera adansonii memiliki daun yang lebih panjang dan lentik serta memiliki lubang daun yang tertutup sepenuhnya. Sedangkan monstera deliciosa memiliki lubang daun yang tumbuh ke arah tepi dan terbuka saat matang.

Monstera deliciosa/Foto: Huy Phan/Pexels

Cara merawat tanaman monstera

Nah, apakah kamu termasuk tertarik menanam tanaman hias monstera? Selain hargannya yang mahal, monstera kini termasuk tanaman hias yang langka. Dan cara penanaman monstera dibutuhkan kesabaran. Karena monstera memiliki perkembangbiakkan yang lambat. Berikut cara merawat tanaman hias monstera atau janda bolong sepeti yang kami lansir dari berbagai sumber:

Hindari sinar matahari langsung

Tanaman ini harus mendapat sinar matahari yang tidak terpapar langsung atau intensitas sedang. Tidak cocok untuk sinar matahari langsung dan intens.

Siram secara teratur setiap minggu

Biarkan campuran pot mengering sebelum disiram. Karana tanah harus keadaan kering saat disentuh. Sirami lebih sering saat musim panas dan berikan pemupuk selama pertumbuhan.

Perhatikan kelembaban ruangan

Simpan tanaman dalam ruangan yang lembab agar dapat berkembang dengan baik.

Perhatikan suhu ruangan

Suhu ruangan terbaik untuk menyimpan monstera ialah tidak di bawah 15 ° C. Taruhlah pada suhu 18 ° C-30 ° C.

Hati-hati dengan racunnya

Dibalik penampilannya yang cantik, kamu perlu berhati-hati dengan tanaman Monstera deliciosa. Tanaman ini mengandung racun di seluruh bagiannya, termasuk pada buah yang terkadang bisa muncul jika monstera ditanam di luar ruangan.

Seperti yang dilansir dari interiordesign, buah tanaman monstera mengandung asam oksalat tinggi dan sangat berbahaya untuk dikonsumsi. Menelan daun monstera juga bisa menyebabkan iritasi pada mulut, pelepuhan di tenggorokan, dan hilangnya suara. Jadi, jika Anda memiliki anak kecil dan binatang peliharaan, jauhkan jangkauan mereka dari tanaman ini dengan menyimpannya di tempat yang tinggi atau di ruangan tertentu.

Sumber : 99.co

Editor : Yusham

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

Gravatar
WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Google photo

You are commenting using your Google account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.