“We can only transform our lives if we sincerely want to. Small changes transform our lives.”
Pernahkah kamu mendengar kutipan tersebut?
Yaps, keduanya dikemukakan oleh Marie Kondo sang konsultan kebersihan dan tidying expert asal Jepang. Marie menulis buku “The Life Changing Magic of Tidying Up” yang terjual hampir 6 juta kopi dan masuk daftar buku dengan penjualan terbanyak oleh New York Times.
Melalui bukunya, ia memperkenalkan metode beres-beres efisien dan menyenangkan yang ia namakan metode “KonMari”. Berkat metode yang praktis dan mudah diaplikasikan, Marie Kondo dijuluki “the tidiest woman in the world”, seorang ahli organizing dan decluterring terkenal hingga ke seluruh dunia.
Dengan metode KonMari, beres-beres paling mendasar seperti melipat pakaian akan terasa lebih menyenangkan dan efisien. Memilah barang dengan menggunakan metode KonMari dikerjakan dengan cara yang unik, caranya dengan menyingkirkan barang yang gak bikin bahagia misalnya barang pemberian si mantan yang bikin sakit hati dan menyimpan dalam satu tempat barang-barang yang bikin happy. Marie selalu percaya bahwa beres-beres enggak hanya memperbaiki tatanan ruangan secara estetika, tetapi juga mencerminkan psikologis seseorang.
Dari hal-hal tersebut, Marie Kondo dapat menginspirasi banyak orang bahwa selalu ada sisi menyenangkan dari kegiatan decluttering. Tertarik mengaplikasikan metode KonMari? Cobain yuk!
Nafal Awalya
Categories: Who?