(Music Update) Band Lawas Asal Bandung Bangkit Melalui EP “Get Closer with CLOSEHEAD”

2020 menjadi awal yang baru bagi Closehead ketika Lam Lam dan Ijan Mandagi memutuskan untuk reuni. Closefriends pun tampaknya sudah sangat siap untuk bernostalgia bersama Closehead. Hal ini terbukti dari unggahan virtual gigs pertama Closehead setelah reuni dengan Ijan Mandagi (drum) serta Lam Lam (vocal & bass) meroket hingga diatas 1 juta viewers di YouTube.

“CLOSEHEAD is No Longer Silent” menjadi tema besar dan benang merah yang diangkat Ijan Mandagi & Lam Lam untuk mengawali comeback mereka dan menghidupkan kembali skena pop punk. Mencoba menghidupkan kembali Closehead tentu bukan hal yang mudah. Ijan Mandagi & Lam Lam akhirnya mencoba bereksperimen melalui EP Get Closer with CLOSEHEAD. Kali ini, Closehead mengaransemen beberapa lagu mereka dengan tambahan string section dan kolaborasi bersama teman-teman musisi.

Berkolaborasi dengan Ari Firman (The Groove) dan Dorry Windhu Sanjaya untuk menggubah lagu dengan sentuhan strings membuat karya-karya Closehead terdengar baru dan menarik. Tidak hanya itu, Closehead juga turut mengajak Ink Rosemary, Tan d’Given, Prinsa Mandagie, Aska Rocket Rockers, Dyda d’Given serta Phopira untuk berkolaborasi di masing-masing lagu yang ada di EP ini.

Get Closer with CLOSEHEAD dibuka dengan kolaborasi Closehead dan Ink Rosemary lewat lagu “Menunggu Bintang Terang”. Dilanjut dengan “Menjelang Hilang” yang berkolaborasi dengan Tan d’Given. Lagu “Heart of Pop (Percayalah)” berada di urutan berikutnya menjadi proyek yang menarik karena berkolaborasi dengan Prinsa Mandagie yang awal tahun kemarin merilis single bersama Fiersa Besari. Kejutan lainnya diberikan oleh Aska Rocket Rockers yang menjadi kolaborator di single “Rumah Impian”. EP ini ditutup dengan lagu “Berdiri Teman” yang dibawakan bersama Dyda d’Given serta Phopira

Kolaborasi nostalgia ala Closehead melalui EP Get Closer with CLOSEHEAD diproduksi dibawah naungan Didi Music Records dan music producer The 7thfloor. Semoga menjawab kerinduan Closefriends setelah Closehead berkarya lebih dari 2 dekade. Get Closer with CLOSEHEAD sudah bisa ditonton di YouTube Channel Didi Music Records.

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

Gravatar
WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Google photo

You are commenting using your Google account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.