Petuah Sang Jack Ma Mengenai Perjalanan Hidup

Jack Ma yang kini dikenal sebagi pengusaha sukses, sang pendiri Alibaba Group ini memberikan sebuah petuah untuk anak-anak muda yang sedang berjuang dalam mencapai kesuksesan. Seperti kata-kata yang sangat related dengan kondisi hari ini. “Mungkin Hari Ini akan menjadi hari yang sulit, esok akan jauh lebih sulit lagi, tapi percayalah lusa akan ada hari yang indah”. Ujarnya.

Meliat perjuangannya yang kita tau bahwa jack ma bukanlah berasl dari keluarga bangsawan, orang kaya, ataupun orang berada, dan jack ma sendiri berasal dari keluarga yang serbata terbatas terutma secara finansial. Maka banyak sekali pelajaran yang bisa kita ambil dari kisah hidup Jack ma, terutama tentang arti perjuangan dalam hidup. Ada beberapa petuah yang bisa kita jalankan, berapapun usia anda, coba simak terlebih dahulu pembahasan sebagai berikut

Usia <20 (Jadilah Siswa Yang Baik)

Salah satu pesan dari Jack ma pada saat masih duduk dibangku sekolah, jadilah siswa yang baik, selalu kerjakan tugas-tugas dari sekolah, pelajari banyak hal terutama hal yang anda sukai. Karena dalam usia ini pun adalah waktu anda mengexplore banyak hal, yang nanti nya sebagai bekal untuk masa depan anda. Disinilah waktu yang tepat untuk anda menemukan jati diri anda, mengenal diri anda, dan apa potensi anda yang nantinya bisa dikembangkan

Usia 20 – 30 (Ikuti Bos Yang Baik)

Anda bisa bekerja diperusahaan kecil atau bisnis yang sedang dirintis, pelajari bagaimana cara kerjanya, pelajari juga bagaimana bos anda dalam memimpin perusahannya, mulai dari gaya kepemimpinannya, cara dia berkomunikasi dengan anak buahnya, dan selalu berikan yang terbaik untuk perusahaan dimana anda bekerja. Satu hal lagi jangan terlalu memikirkan gaji yang anda dapat, walaupun gaji anda dirasa kecil, jangan khawatir yang terpenting selama kebutuhan anda masih tercukupi, priorotaskan untuk anda belajar banyak hal.

Usia 30-40 (Bekerjalah Untuk Dirimu Sendiri)

Anda bisa memulai bisnis anda sendiri, memang perlu keberanian yang tinggi, bahkan resiko yang sangat besar juga, apalagi jika anda bekerja di kantoran, mendapatkan gaji yang besar, serta tunjangan yang akan jauh lebih aman untuk kehidupan anda. Tapi percayalah anda sudah mempunyai banyak pengalaman, pastinya pernah merasakan bagaimana gagal, dan anda pun sudah mengetahui untuk belajar dari setiap kesalahan. Diusia ini anda memiliki energi yang besar dan pengalaman

Usia 50-60 Kerjakan Atau Berinvestasi Pada Generasi Muda

Anda bisa membagikan pengalaman anda untuk anak-anak muda, menjadi mentor mereka atau memberikan pengarahan untuk mereka agar nantinya bisa tercipta generasi selanjutnya yang bisa melanjutkan perjuangan kita. Jangan pelit untuk berbagi ilmu, anda pun pastinya sudah mempunyai banyak pengalaman terutama untuk memimpin perusahaan anda, atau bisnis anda bersama Tim anda. Juga yang tidak kalah penting adalah menginvestasikan nilai-nilai pada diri anda, untuk di tularkan kepada anak-anak muda sebagai generasi penerus.

Usia >60 Habis kan Waktu Untuk Dirimu Sendiri

Diatas usia 60 tahun saatnya menikmati waktu anda, anda bisa mulai menjalankan hobi anda, memberikan seminar, ataupun memberikan motivasi kepada anak-anak muda, intinya anda bisa menikmati masa tua anda, berlibur, atau menghabiskan banyak waktu dirumah dengan bersantai. Dan lebih banyak menikmati waktu dengan keluarga anda. Selebihnya mungkin anda tinggal mengecek aset-aset yang anda miliki.

Categories: Article

Tagged as:

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

Gravatar
WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Google photo

You are commenting using your Google account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.