Kulit Anda Sensitif? Ini Dia Tips Memilih Micellar Water Yang Aman Untuk Kulit

Micellar water merupakan produk percampuran dari micelles atau molekul minyak pembersih yang tersimpan dalam air yang lembut. Karena molekul minyaknya berukuran kecil, micellar water tidak meninggalkan efek lengket pada saat telah digunakan. Dengan begitu, anda tidak perlu lagi membilasnya lagi dengan air ataupun pencuci wajah. Menurut para ahli, micellar water merupakan pembersih wajah yang paling kecil efek sampingnya. Hal tersebut menyebabkan produk ini lebih ramah di kulit walaupun digunakan setiap hari. Namun, ada banyak jenis produk micellar water yang tersebar sehingga anda harus lebih selektif lagi dalam memilih produk sehingga bisa membuat kulit anda nyaman. Berikut merupakan tips memilih micellar water yang aman untuk wajah anda:

Hindari Yang Mengandung Banyak Bahan Aditif

Terutama jika anda memiliki kulit sensitif yang memang rentan terhadap produk kecantikan. Salah satu Langkah kecil yang bisa anda lakukan adalah menghindari untuk menggunakan micellar water berbahan aditif dengan porsi yang besar. Kebanyakan dari produk micellar water memang tidak mengandung alkohol, namun selain alkohol anda juga harus menghindari kandungan lainnya seperti paraben, pewangi dan pewarna. Jika pemakaian micellar water justru membuat kulit anda iritasi maka segeralah untuk menghentikan pemakaiannya.  

Pilihlah Micellar Water dengan Kandungan Skincare

 Selain bertujuan untuk membersihkan wajah dari sisa-sisa makeup, micellar water juga bisa digunakan untuk menjaga kesehatan kulit. Maka dari itu, anda harus cermat dalam memilih kandungan yang dapat menunjang kesehatan wajah anda. Misalnya, untuk anda yang memiliki kulit kering anda dapat memilih produk yang mengandung glycerine, olive oil yang dapat berfungsi untuk melembabkan dan mencegah kulit dari kekeringan dan dehidrasi. Sedangkan untuk anda yang menginginkan kulit lebih cerah, anda harus memilih produk yang mengandung pearl extract atau habbatussauda.

Utamakan Pilih Yang Bisa Menghapus Makeup Waterproof

Semua micellar water memang diciptakan untuk mengangkat kotoran, namun akan lebih baik jika anda memilih produk micellar water yang juga mampu menyapu bersih makeup waterproof juga. Tentunya anda akan diuntungkan oleh produk yang juga bisa mengangkat makeup waterproof karena anda tidak perlu mengusap wajah terlalu keras, sehingga waktu membersihkan wajah bisa singkat. Biasanya, produk miccelar water yang bisa menghapus makeup waterproof mengandung minyak.

Sesuaikan Dengan Tipe dan Kebutuhan Kulit

Jangan asal dalam memilih produk micellar water karena dapat beresiko tinggi membuat wajah anda menjadi teriritasi. Pertimbangkan kandungan yang terdapat pada produk micellar water yang anda pilih sesuai dengan tipe/jenis kulit anda. Jika anda memiliki kulit sensitif, anda harus menghindari micellar water yang mengandung alkohol dan juga fragrance.

Pilih Produk Yang Terbuat Dari Air Yang Sudah Dimurnikan

Ini Perawatan Wajah di Malam Hari Untuk si Kulit Berminyak!

Sesuai dengan namanya, micellar water memiliki kandungan utama air. Salah satu hal yang wajib anda perhatikan dalam menggunakan produk micellar water adalah pastikan bahwa air yang terkandung merupakan air yang sudah di jernihkan. Hal ini sangatlah penting karena beberapa produk anda yang menggunakan cosmetic quality water dimana jenis air ini masih mengandung bakteri di dalamnya, sehingga dapat menimbulkan peradangan pada kulit khususnya wajah.

Categories: Beauty, Uncategorized

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

Gravatar
WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Google photo

You are commenting using your Google account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.